Kamis, 21 Februari 2019

Aneka Jenis Atap Bangunan


Saat ini jenis atap rumah mulai beragam bentuk. Rumah memiliki fungsi sebagai pelindung dari hujan maupun panas. Nah, guna menunjang fungsi tersebut, keberadaan atap yang berkualitas dengan material tepat akan menjadilan hunian terasa nyaman. Di bawah ini merupakan jenis-jenis atap rumah yang dapat menjadi inspirasi Anda yang sempat bingung dalam memilih atap hunian.
Atap dari Genteng Tanah Liat

Genteng tanah liat adalah genteng sejuta umat. Lhoh kok bisa? Sebab genteng jenis ini merupakan jenis yang paling sering di pakai oleh masyarakat. Genteng tanah liat memiliki keunggulan dari segi harga yang relatif terjangkau, mudah dicari, tersedia beragam bentuk dan model, kokoh, tahan lama.

Atap dari Genteng Tanah Liat

Sedangkan kekurangan dari atap genteng liat ini adalalah mudah berlumut dan berjamur jika tidak diaplikasikan cat pelapis. Ditambah lagi pemasangannya memerlukan material yang tidak sedikit seperti kayu yang lumayan banyak sebagai rangkanya

Atap seng ini memiliki keunggulan yaitu minimya penggunaan rangka yang diperlukan. Beratnya cukup ringan, pemasangannya harus menggunakan paku pada rangka. Atap seng sangatlah terjangkau dibanding atap lainnya. Kelemahan atap seng ini adalah sangat mudah berkarat.


Atap Seng

Selain itu, rumah dengan atap seng terlihat seperti rumah yang tidak sehat ketika digunakan cukup lama. Sifatnya menahan panas, maka suhu menjadi sangat panas dan sering menimbulkan suara berisik ketika hujan.
Atap Asbes

Atap asbes bentuknya persis seperti seng, tetapi salah satu keunggulan asbes adalah tidak menyerap panas. Selain itu aspes dapat ditemukan di mana saja dan sangat terjangkau. Selain itu mudah pemasangannya, tahan lama, dan ringan. Kelemahan atap asbes ini yaitu adanya resiko kesehatan yang mengintai.


Atap Asbes

Serat-serat asbes yang terbuat dari karbon mudah terkelupas dan dapat mengganggu kesehatan pernafasan ketika serpihannya terhirup. Asbes juga tidak kokoh, mudah pecah. Sehingga pemasangannya membutuhkan kehati-hatian.
Atap Canopy

Keunggulannya adalah bentuknya yang cantik dan bervariasi. Canopy mempunyai ketahanan yang relatif lama bahkan sampai puluhan tahun. Kelemahan dari atap adalah pemasangan tanpa ventilasi yang cukup seringkali akan terlihat lebih gelap. Padahal fungsi ventilasi rumah adalah sebagai pergantian udara dalam ruangan.


Atap Canopy

Jenis canopy yang mirip seng juga menimbulkan suara berisik ketika hujan. Tampilan atap ini memang sering digunakan untuk car port atau garasi mobil.
Atap Membrane

Atap membrane banyak digunakan untuk berbgai hal. Sifatnya yang fleksibel dan harganya yang relatif murah membuat atap berbahan dasar membrane ini menjadi pilihan. Biasanya digunakan untuk atap teras rumah, atap cafe, atap stadion, area wisata, dll.


Atap membrane

Atap genteng beton

Bahan atap ini dicetak dari beton yang berbentuk seperti genteng tanah liat. Atap genteng jenis ini digunakan sebagai desain atap bagi hunian minimalis modern. Ada banyak sekali pilihan, mulai dari genteng yang bergelombang hingga yang datar. Tingkat kualitas dan ketahanan yang tak perlu dikhawatirkan.


Atap genteng beton

Atap beton memiliki ketahanan yang cukup baik terhadap cuaca ekstrim sekalipun. Namun, kelemahan dari atap genteng beton lebih berat dari jenis lainnya.
Atap beton cor

Nama lainnya atap beton bertulang. Atap beton cor sering kali digunakan pada hunian bertingkat yang memiliki lantai lebih dari satu. Bentuknya yang kokoh merupakan salah satu keunggulan atap jenis ini. Keunggulan lain adalah ketahanan terhadap cuaca, bebas pelapukan dan cukup tahan terhadap kebakaran.

Atap beton cor

Kelemahan atap jenis ini adalah mudah berlumut, tumbuh pakis, dan tumbuhan liar lainnya dapat dimungkinkan untuk tumbuh ketika usia bangunan menua. Apabila pembangunan pondasi belum dimulai maka anda harus membuat pondasi cakar ayam agar pondasi benar-benar kuat menyokong atap beton cor.

Karena jika penggunaan atap ini tidak dibarengi dengan pondasi yang benar-benar kuat, maka dinding tak mampu menopang atap beton dengan baik dan menimbulkan retak rambut di dinding.
Atap genteng keramik

Atap rumah genteng keramik tentu saja terbuat material keramik. Namun bahan utama pembuatannya sama seperti genteng konvensional, yaitu tanah liat. Pada tahap pembuatan genteng ini tak jau berneda dengan genteng pada umumnya, yang membedakan adanya pelapisan pewarna glatzur ketika tahap finishing .


Atap genteng keramik

Warna atap keramik cukup tahan lama, ini karena proses pembuatannya dengan cara di bakar pada suhu yang sangat tinggi. Tetapi kelemahan dari atap genteng keramik ini pemasangannya harus di kunci dengan mur baut, rangka tempat memasang genteng keramik adalah kayu dan beton.
Atap genteng kaca

Atap rumah dari genteng kaca merupakan atap yang disusun dari genteng dengan material kaca. Kelebihan dari genteng jenis ini dapat dialihfungsikan sebagai ventilasi, yang mana sinar matahari dapat masuk kerumah.


Atap genteng kaca

Pemasangan atap genteng kaca ini dapat menjadi salah satu cara untuk menjaga dan mencegah dinding dari kelembapan yang berlebih sehingga meminimalisasi dinding berjamur.

Sedangkan kelemahannya, genteng ini hanya dapat di terapkan pada bagian-bagian tertentu dari sebuah hunian. Karena jika Anda menggunakan terlalu banyak genteng kaca, suhu rumah akan akan meningkat sehingga suhu ruangan menjadi cukup panas ketika siang hari ketika matahari bersinar dengan cerahnya.
Atap genteng metal

Atap rumah genteng metal tersusun atas genteng yang berbahan logam anti karat atau baja lapis ringan. Bentuknya mirip seperti lembaran seng. Bobotnya ringan menjadi keunggulan atap genteng metal. Atap metal memiliki efek memantulkan tanah sehingga rumah terasa sejuk ketika siang hari.


Atap genteng metal

Selain itu, atap metal anti pecah, anti lumut, tahan api dan bebas perawatan serta anti karat. Kendala harga kembali menjadi kelemahan atap jenis ini. Namun jika Anda ingin hunianmu terasa sejuk dan nyaman, atap genteng metal bisa menjadi inspirasmu.

Selain pemasangannya memerlukan ketelitian hasil yang diperlihatkan dari tampulan atap rumah anda sangatlah cantik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HARGA GENTENG METAL PASIR PER LEMBAR 2019 DI SUKABUMI

Apakah anda sedang mencari GENTENG METAL BERPASIR DI SUKABUMI? HARGA GENTENG METAL DISUKABUMI , HARGA GENTENG BERWARNA , JUAL GENTENG META...